Namun tidak sejalan dengan para pemilik burung kenari yang memang akan disiapkan untuk turun ke arena lomba burung, Apabila birahi burung kenari yang akan di lomba terlalu berlebihan maka dampaknya burung kenari tidak akan stabil dalam bertarung di arena gantangan.
Dampak buruk burung kenari OB ( Over Birahi ) alias kelebihan birahi akan membuat burung kenari bertingkah dan nabrak - nabrak jeruji sangkar dan itu tentu akan menjadi penilaian minus dari sang juri perlombaan.
Lalu bagaimana cara menurunkan birahi burung kenari? tenang dulu jangan terburu nafsu silahkan simak dulu artikel kami yang membahas Cara Membuat Burung Kenari Bersuara Panjang. Untuk menurunkan birahi silahkan ikuti langkah demi langkah tips kami di bawah ini :
1. Hentikan Penjemuran Sore
Langkah pertama adalah hentikan penjemuran pada waktu sore hari yang memang fungsi dan tujuan menjemur burung peliharaan adalah menaikkan birahi burung, Ganti dengan full kerodong pada sore hari atau tempatkan burung kenari anda di tempat yang teduh.2. Hentikan Pemberian Telur Puyuh
Telur puyuh adalah makanan yang mengandung banyak protein dan kolesterol di mana kandungan tersebut mampu mendongkrak birahi burung terutama kenari dengan sangat tinggi, Jadi pemberian telur puyuh sangat buruk sekali bagi kita yang mau menurunkan birahi burung kenari.3. Berikan Pakan Mentimun
Mentimun berkhasiat untuk menurunkan birahi burung kenari, kandungan air yang sangat banyak di dalam mentimun mampu menurunkan birahi kenari anda. Tapi ingat efek samping dari kebanyakan pemberian mentimun pada burung kenari anda adalah :
Burung Kenari Anda Akan Berak Air, Berikan Mentimun Secukupnya Saja
4. Mandi Malam
Mandi malam pada burung kenari di yakini oleh banyak kicau mania terutama para kenari mania Indonesia mampu menurunkan tingkat birahi burung dengan sangat signifikan, Oleh sebab itu bagi anda yang mempunyai burung kenari lomba sangat kami anjurkan untuk memandikan burung kenari anda pada malam hari secara rutin.Dengan rutinitas harian cara diatas semoga burung kenari lomba anda akan bisa tampil maksimal dan konsisten untuk memenangi setiap lomba, dan membuat sang pemiliknya bangga dan bahagia karena mempunyai burung yang selalu menjadi nomer satu.
Konsisten dan langgeng adalah kunci setiap keberhasilan dalam usaha kita. jangan lupa baca juga artikel kami yang lain tentang :
- Cara Akurat Membedakan Burung Lovebird Jantan dan Betina
Semoga Bermanfaat...